Tuesday, November 21, 2006

George Bush

George W. Bush manusia kontroversial di Indonesia

George Bush datang Indonesia tegang. George bush pulang Indonesia tentram. Saya sih tidak melihat dia sebagai sosok hantu! atau sejenis makhluk yang wajib ditakuti. Tetapi ada beberapa faktor yang yang menjadi pemicu berkembangnya pro dan kontra dalam penerimaan masyarakat thdp orang no.1 di Amerika, diantaranya:

  1. Sejarah membuktikan bahwa amerika adalah polisi dunia dan telah melakukan penyerangan dan pembantaian ke beberapa negara2 kecil baik secara langsung ataupun tidak. Disamping itu Amerika punya latar belakang untuk menguasai perminyakan dunia. Bahkan ada beberapa kalangan tertentu indonesia yang menganggap Bush sebagai "Penjahat Perang"!!!.
  2. Sikap pemerintah Indonesia yang berlebihan dlm menyambut tamu negara (Presiden Amerika). Rp 6.5 milyard habis utk pertemuan antar kepala negara selama 10 jam yg tidak menunjukkan hasil yang konkret. Belum lagi roda perekonomian masyarakat kota Bogor yang terhenti akibat kebijakan pemerintah . Menurut salah satu koran "Harian Terbit " di jakarta disebutkan kurang lebih Rp5.3 Milyar hilang akibat tidak bolehnya rakyat beraktifitas selama masa penyambutan. Masih jelas dalam ingatan saya saat Tony Blair (Perdana Menteri Inggris) datang ke Indonesia tidak ada pengawalan khusus dari pemerintah Indonesia. Bahkan rakyat pun tetap santai dalam menyikapi kunjungan Blair. Padahal seperti kita ketahui bersama bahwa Inggris termasuk negara sekutu.

Itulah kenapa timbul gejolak di Indonesia. Berapa ribu rakyat kecil dirugikan akibat kondisi ini.Apa pemerintah mau bertanggung jawab? atau George Bush mau bertanggung jawab? thats imposible!

Ok, mari kita coba berfikir positif, bisa jadi kedatangannya memberikan angin segar bagi Indonesia, beberapa point yg bisa saya tangkap adalah:

  1. Sumbangan dana sebesar Rp 150 juta rupiah untuk pendidikan di Indonesia. Katanya sih free, tapi gak tau juga deh, mudah-mudahan bermanfaat.
  2. Memberikan pencitraan yg positif buat para investor di negaranya. Sehingga bisa membangun Indonesia dari keterpurukan. Well biar gimana jg Indonesia ttp butuh modal utk meningkatkan perekonomian. Gimana dong dg kasus Freeport? tentu ini bisa dijadikan pelajaran. Buat dong perjanjian awal yang saling menguntungkan kedua belah fihak.
Biar gimana pun George Bush tetap sebagai tamu yang wajib di hormati. Bukankah dalam Islam sendiri diajarkan kebaikan? Seingat saya zaman Nabi Muhammad jg banyak musuh yang sangat benci dengan beliau. Tetapi bagaimana sikap beliau? beliau selalu berdoa supaya Allah membukakan pintu hati mereka yang tertutup.

Saya cuma bisa berharap, perbedaan diantara kita tidak menimbulkan konflik berarti. Islam bukan teroris, islam bukan kekerasan, tapi Islam penuh dengan kebaikan. Tunjukkan itu Allahu Akbar...........